19 January 2011

Ramuan Khusus Perempuan - Ramuan Madura

Indonesia memiliki keragaman budaya yang cukup menarik. Dari mulai tradisi, adat, makanan bahkan obat tradisional pun juga sangat beragam dari setiap daerah di tanah air. Begitu pula halnya dengan tradisi dan kepercayaan turun menurun yang berkaitan erat dengan hubungan intim suami istri. Seperti misalnya suku Madura di Jawa Timur. Dalam hal ini tentunya yang berkaitan dengan makanan penunjang gairah seksual alias afrodisiak.
Madura mempunyai obat-obatan tradisional seperti jamu-jamuan yang dipercaya berkhasiat bagi kualitas/kemampuan hubungan intim suami-istri. Misalnya bagi kalangan perempuan, Madura terkenal dengan jamu Tongkat Madura yang dipercaya dapat meningkatkan kualitas fungsi seksual. Tak hanya itu, ada lagi beberapa jamu khas Madura lainnya, yang diperuntukkan khusus bagi kalangan perempuan.
Ramuan obat-obatan ini konon berkhasiat bagi kesehatan organ kewanitaan, dan dapat meningkatkan kualitas fungsi seksual kalangan perempuan. Sebut saja ada jamu Rapet Wangi, jamu Empot-Empot. Bahkan, ada juga dibuat dalam bentuk sabun perawatan bagi perempuan. Selain itu, ramuan-ramuan dari Madura ini juga dipercaya dapat membangkitkan gairah seksual kalangan perempuan. Soal harga pun, ramuan-ramuan Madura itu terbilang relatif murah dan terjangkau. Berikut ini ada beberapa jenis ramuan khas Madura.
Tongkat Madura
Ramuan ini memiliki khasiat yang baik bagi organ intim perempuan. Tongkat Madura ini adalah sebuah ramuan tradisional yang berbentuk stick. Dibuat dari bahan-bahan akar dan tumbuhan terpilih. Ramuan ini telah dipakai oleh kalangan perempuan Madura sejak ratusan tahun yang lalu. Bermanfaat untuk menguatkan otot kewanitaan, menghilangkan keputihan, dan merapatkan organ intim. Selain itu, Tongkat Madura ini juga dapat menghilangkan bau yang tak sedap di organ kewanitaan, mengurangi lendir berlebih dan membuat otot kewanitaan semakin ketat.
Empot-Empot
Jamu tradisional Madura yang satu ini tentu sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Ramuan ini bermanfaat untuk merapatkan organ kewanitaan, dan dapat menimbulkan denyut-denyut istimewa dari organ intim perempuan. Selain itu juga, dapat mengurangi lendir yang berlebihan. Akan sangat baik jika diminum dan dikombinasikan dengan Jamu Rapet Wangi.
Rapet Wangi
Hampir mirip dengan khasiat Jamu Empot-Empot. Jamu tradisional khas Madura yang satu ini bermanfaat untuk merapatkan organ kewanitaan, mengurangi lendir yang berlebihan dan menghilangkan keputihan. Bedanya, jamu Rapet Wangi ini dapat membuat organ intim perempuan menebarkan bau wangi. Inilah kelebihan dari jamu Rapet Wangi.
Nah, jika anda merasa penasaran untuk mencobanya, ramuan-ramuan Madura ini bisa anda dapatkan dimana saja, di toko-toko obat ataupun toko-toko jamu di kota anda. Rasakan manfaat dan khasiat ramuan asli tanah air ini untuk kualitas fungsi seksual anda. Jaga dan rawatlah organ intim anda itu demi kebersihan dan kesehatan diri. Buatlah pasangan lelaki anda selalu bahagia berada di samping anda. (yz)
sumber : perempuan.com 4FVGQ8EZR9U7

Read more...

01 March 2010

Tanaman Tanaman Obat

ADAS(Foeniculum vulgare Mill)

Nama Latin : F. officinale All., Anethum feoniculum L.
Nama Daerah : Das pedas, Adeh manih, Adas, Adase

KLASIFIKASI :
Bangsa : Umbellales
Suku : Umbelliferae / Apiaceae
Marga : Feoniculum
Jenis : Feoniculum vulgare Mill.

KEGUNAAN : Untuk pengobatan Alternatif herbal
Perut mules, Sariawan, Batuk, ASI sedikit, Sebagai corrigens (memperbaiki rasa obat), Pengawet makanan alami
=====================================================

ALANG – ALANG (Imperata cylindrical)


Nama Latin : Imperata cylindrical (L.) Beauv.var. mayor (Nees)., Lagurus cylindricus L.

KLASIFIKASI :
Bangsa : Poales
Suku : Gramineae / poeceae
Marga : Imperata
Jenis : Imperata cylindrical (L.) Beauv.var. mayor (Nees.) C.E.Hubb

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Muntah darah, Mimisan, Air kemih berdarah, Kencing nanah, Radang ginjal akut, Rasa haus pada renyakit campak

================================================


ANDONG (Cordyline fruticosa (Linn.) A. Cheval.)

Nama Latin : Cordyline terminalis (L.) Kunth, Asparagus terminalis L.
Nama Daerah : Andong, Hanjuang, Bakjuang

KLASIFIKASI :
Bangsa : Liliales
Suku : Lilieceae
Marga : Cordyline
Jenis : Cordyline fruticosa (Linn.) A. Cheval.

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
TBC paru dengan batuk darah, Wasir berdarah, Nyeri lambung, Ulu hati,Air kemih berdarah
=============================================

ALAMANDA ( Allamanda cathartica L )

Nama Latin : -
Nama Daerah : Lame areuy

KLASIFIKASI :
Bangsa : Apocynales
Suku : Apocynaceae
Marga : Allamanda
Jenis : Allamanda cathartica L.

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Demam, sembelit, eczema,bisul,abses dan kurap, membunuh belatung dan nyamuk, penawar racun
=============================================

ANGGREK TANAH ( Bletilla striateae )

Nama Latin : Spathoglottis plicata BI.
Nama Daerah : Angrek congkok

KLASIFIKASI :
Bangsa : Asterales
Suku : Compositae
Marga : Bletilla
Jenis : Bletilla striateae

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Radang Telingga

=============================================

ANGGRUNG ( Trema Orientalis )
Nama Latin : Trema amboinense BI. ; Celtis orientalis L.
Nama Daerah : Bengkire, Bongkoreyon, Mangkirai, Kemirei, Kuray, Angghrung, Dehong, Tayapi,
Mimusut, Rufu, Luwi.

KLASIFIKASI :
Bangsa : Urticales
Suku : Ulmaceae
Marga : Trema
Jenis : Trema orientalis BI.

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Diare, batuk

=============================================

ANTING – ANTING ( Acalypha australis )

Nama Latin : Acalypha indica L.
Nama Daerah : Cekamas, Lelatang, Kucing –kucingan, Rumput kekosongan, Rumput bolong – bolong

KLASIFIKASI :
Bangsa : Euphorbiales
Suku : Euphorbiaceae
Marga : Acalypha
Jenis : Acalypha australis L.

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Sembelit, dermatitis, eczema, koreng, pendarahan, luka luar, disentri Amoeba, diare, disentri basiler,muntah darah,mimisan, berak darah ( melena ), batuk,disentri basiler

=============================================

ANYANG – ANYANG ( Elaeocarpus grandiflorus J. E Smith )

Nama Latin : Elaeocarpus lanceolata BL., Monocera lanceolata Hassk.
Nama Daerah : Rejasa, Ki Ambit, Maitan, Kemaitan, Raja sor.

KLASIFIKASI :
Bangsa : Malvales
Suku : Elaeocarpaceae
Marga : Elaeocarpus
Jenis : Elaeocarpus grandiflorus J. E Smith.

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Pelancar air seni, borok, bisul, diare ( menahun ), Sakit kepala sebelah, stomatitis / sariawan

==============================================

ASAM JAWA ( Tamarindus indica L. )

Nama Latin : Tamarindus officinalis Hook., Tamarindus occidentalis Gaertn
Nama Daerah : Bak mee, Acam lagi, Cumalagi, Tangkal asem, Acem, Celagi, Bage, Mangga, Kanefo kiu, Tobi, Tamalagi, Saamba lagi, Comba, Sablaki, Tabelaka.

KLASIFIKASI :
Bangsa : Rosales
Suku : Leguminosae
Marga : Tamarindus
Jenis : Tamarindus indica L.

KEGUNAAN : Dalam pengobatan Alternatif Herbal
Batuk, radang payudara, bisul, borok, luka, demam, rematik / bengkak terpukul

Read more...